Resep Membuat Es Kelapa Unik

Resep Membuat Es Kelapa Unik
Resep Membuat Es Kelapa Unik - Es Kelapa Muda atau Es Degan adalah minuman yang berasal dari bahan baku utama kelapa muda yang dicampurkan air gula baik gula merah ataupun gula pasir. Es kelapa menjadi favorit banyak orang karena rasanya yang manis dan segar menghilangkan dahaga secara cepat juga menambah tenaga

Selain itu, air kelapa terkenal bermanfaat untuk kesehatan khususnya untuk ibu hamil yang rinciannya bisa dibaca pada artikel Manfaat air kelapa untuk ibu hamil dan kesehatan. Es kelapa bisa dimodifikasi dengan berbagai macam campuran untuk menambah cita rasa. Untuk khasiat kelapa muda klik manfaat kelapa muda bagi ibu hamil. Berikut adalah Resep Membuat Es Kelapa Muda.

Resep Es Kelapa Muda rasa Lemon

Es Kelapa Muda

Bahan membuat Es Kelapa Muda Rasa Lemon


  • Agar-agar putih 1 bungkus
  • Gula untuk membuat agar-agar 3 sdm
  • Garam untuk membuat agar-agar secukupnya
  • Gula pasir untuk campuran sirup 100 gram
  • Air Kelapa muda 1 Liter
  • Serutan buah kelapa muda secukupnya
  • Sirup Lemon 50 ml
  • Lemon 1 buah
  • Air Santan Encer 500 mL

Cara membuat Es Kelapa Lemon


  • Rebus agar-agar, gula,garam dan air santan. Tuang ke bongkahan es batu sedikit demi sedikit. Sehingga adonan agar-agar mengeras seperti kelapa kopyor
  • Campur sirup Lemon dengan gula dan air. Aduk hingga gula larut. Campurkan air kelapa, serutan buah kelapa, irisan lemon dan agar-agar yang berbentuk kopyor.
  • Tambahkan batu es, sajikan


Resep Es Kelapa Muda Squash

Bahan membuat Es Kelapa Muda Squash


  • Air kelapa muda secukupnya
  • Serutan Buah Kelapa Muda secukupnya
  • Biji selasih (telah direndam air) secukupnya
  • Es batu secukupnya
  • Minuman soda secukupnya

Cara membuat Squash Kelapa


  • - Masukkan biji selasih yang telah direndam air, es batu, serta buah kelapa ke gelas saji.
  • - Tuang air kelapa ke dalam gelas.
  • - Masukkan minuman soda ke dalam gelas.
  • - Berikan garnish dengan daun mint atau irisan buah lemon. 


Resep Squash Kelapa Muda Pandan Hijau

Gambar Es Kelapa Muda

Bahan membuat Squash Kelapa Muda Pandan Hijau


  • Air kelapa secukupnya
  • Nata de coco secukupnya
  • Biji selasih (telah direndam air) secukupnya
  • Es batu secukupnya
  • Minuman soda secukupnya
  • Sirup Pandan secukupnya

Cara membuat Squash Kelapa Pandan Hijau


  • Masukkan biji selasih yang telah direndam air, es batu, serta nata de coco ke gelas saji.
  • Tuang air kelapa ke dalam gelas.
  • Masukkan minuman soda ke dalam gelas lalu sirup pandan.
  • Berikan garnish dengan daun mint

Sekian dari Resep Es Kelapa Muda Unik, semoga artikel ini bisa menciptakan investasi ataupun usaha kuliner kelapa muda di tempat mu seperti Kuliner Unik Es Kelapa Muda Mamadecoco.

Artikel tentang resep minuman lainnya :
Artikel Resep Indonesia dan Masakan Indonesia Resep membuat Es Kelapa Unik dibuat oleh Kuliner Indonesia di www.kulineri.com
Previous
Next Post »

Blog Archive